kabar gembira buat kalian para  Super Fighter... karena tiap hari semakin banyak aja yang request chord dari lagu-lagunya Havinhell, kemarin sore Ajeng dan Zidane akhirnya menyempatkan diri menulis Chord lagu-lagu mereka khusus buat kalian, silahkan dilihat di tab Gallery web ini ya... semoga bisa menghibur kawan semuanya.
hmm, trus ada juga yang sering nanyain Link download lagu-lagu Havinhell, selama ini sih memang gak punya link buat download lagu, Havinhell cuma pernah share di www.isound.com/#/havinhell, jadi buat kalian yang mau dengerin silahkan aja di lihat di tab Gallery ya :), tapi kalo mau mp3 nya sih silahkan aja searching di Google pasti ada, gak tahu juga siapa yang upload, yang jelas cm ada 4 track lama dengan kualitas seadanya hahaha... kalau mau dapet kualitas bagusnya silahkan di tunggu Albumnya, gak cuma 4 track...tapi ada 12 track dengan aransement baru yang keren abis..penasaran? tunggu tgl mainnya :D
 
Pekan kemarin begitu istimewa buat Havinhell, begitu banyak hal-hal menyenangkan terjadi. Ebo, additional drummer kami berulang tahun di tanggal 17 februari kemarin. Ebo selalu menemani hampir di setiap perfom Havinhell semenjak 2009, berkat dia juga masa-masa sulit kami menjadi lebih mudah terlewati semenjak ranie,Drummer tetap kami memutuskan untuk resign karena urusan tugas akhirnya di kampus. Sampai saat ini kami belum bisa memberikan hadiah apa-apa buat ebo, sedih memang. Tapi setelah melalui beberapa pertimbangan bersama Management, kami memutuskan untuk mengambil Ebo sebagai Drummer tetap, hanya itu mungkin yang dapat kami hadiahkan di hari ulang tahunnya. Anyway...Happy birthday Ebo !!

19 februari kami mendapat undangan untuk perform di Wonosobo, Kami merasa bersemangat karena ini adalah pertama kalinya kami perform di tahun 2012 selain sebagai pelepas kerinduan  kepada super fighter di wonosobo dan sekitarnya, kejenuhan kami selama proses produksi album perdana menjadi terobati. Setelah melalui 2 jam perjalanan dari Yogyakarta, sampailah kami di wonosobo, tepatnya di GOR Adipura, tanpa menunggu lama kami check sound sekitar jam 9 pagi.

Singkat kata setelah beristirahat di Hotel kami menuju venue sekitar jam 14.20, di venue terjadi sedikit insiden yang membuat mood kami hampir hilang, but Show must go on. Kami benar -benar tidak menyangka, ternyata animo penonton yang ingin melihat kami begitu besar, mood yang tadinya hampir hilang langsung muncul kembali setelah melihat kawan-kawan super fighter dan outsider berteriak lantang di depan stage, hujan pun tak menyurutkan semangat mereka. Banyak dari mereka yang datang dari jauh untuk mensupport kami, Wonosobo, Klaten, Purworejo , Magelang, Banjarnegara dan sekitarnya, salut buat kalian !!.

 
Havinhell mendapat kesempatan diliput oleh harian Tribun Jogja, full satu halaman :D, simak juga liputannya di www.tribunjogja.com ,untuk melihat silahkan di klik capturenya.. thx
 
Tanggal 20 maret 2011 yang lalu Havinhell mendapat undangan untuk perform di acara ulang tahun Outsider Tasikmalaya-jawa barat, dan memang baru kali ini Havinhell untuk pertama kalinya perform di jawa barat. kami berangkat dari jogja pagi-pagi sekali biar di sananya gak telat sih, tapi ternyata ada hambatan, mulai dari  gangguan dari mobil yang kami tumpangi sampe aspal jalanan yang  bisa di bilang lumayan 'mulus' hehe.. alhasil kami sampai disana jam 12 siang, perjalanan yang seharusnya 6 jam  jadi molor 3 jam...
Hmm, Tasik malaya..kota yang kami kira biasa aja ternyata memang luar biasa, banyak neng-neng geulis disana, bahkan crew kami si Jibon Makan Sayur sampe terkesima luar biasa.." di sini gw gak akan nyari pacar, tapi mau nyari istri solehah ajalah " katanya. Kami juga sempet shock ketika gak ada orang sama sekali di sana yang pake bahasa jawa..OMG( ya iyalah jabar gitu !! ), dan anehnya kamipun langsung bisa ngomong bahasa sunda disana..sungguh ajaib !! serasa di burjo kalo di jogja..hehe..
jam 15.00 lebih kami sampe juga di venue, GOR Sukapura Tasikmalaya. salut buat outsider disana, meskipun acara udah mulai dari jam 10.00 pagi, ternyata masih semangat sampai acara selesai dan kebetulan kami perform terakhir. 5 lagu kami bawakan disana dan sekali lagi, surprize buat kami...ternyata sebagian dari mereka udah hapal lagu-lagu Havinhell...Salut !!
di sana kami juga mendadak dapat kesempatan di interview sama ART RADIO  93.7 FM Tasikmalaya...mantab jaya !
Intinya Buat kami Tasikmalaya sungguh mengesankan, sambutan Outsider-Ladyrose yang begitu hangat membuat kami makin bersemangat..Go Fighting Tasikmalaya !!!, urang pulang dulu teh...

 
heavy birtday to you.. we love you.. happy everytime!
yeeaahh selamat ulang tahun buat our second drummer "ebo" :D
sukses selalu ya, ayo makan-makan. hahaha
 
yeeeeaahh! malam tadi menyenangkan sekali :)
trimakasih buat superfighter yang udah pada dateng di acara koffin tadi.
emm, ada bocoran dikit nih. mungkin setelah tanggal 19 februari 2011 kita bakal agak menghilang nih dari dunia perpanggungan. hahahahhaa jadi jangan lupa dateng ya tanggal 19 :)
mungkin kita mau konsen garap album perdana kita dulu, insya'allah tahun ini kelar. doain aja deh ya.
ok,selamat malam. good nite all superfighter \m/
Picture

photo by : bagas magista

 
Website ini dibuat untuk  kalian yang ingin tau  dan ingin lebih mengenal HAVINHELL.
Dari profil kami, tentang masing-masing personil , lagu , video , photo, sahabat-sahabat havinhell dan cerita-cerita singkat tentang kami.

jika ada kritik dan saran untuk kami, silahkan bergabung disini... keep sweet punk!